Apa itu surat pernyataan? Bagaimana cara membuatnya? Adakah contoh surat pernyataan yang baik dan benar? Tentu tidak semua orang bisa menjawab pertanyaan tersebut dengan baik. Bahkan mungkin mereka malah tidak tahu apa itu surat pernyataan, karena surat ini memang jarang ditemukan dalam kehidupan sehari-hari. Tapi mungkin kamu juga pernah membuat surat pernyataan atau setidaknya sudah pernah melihatnya dari orang lain, baik dalam bentuk formal atau nonformal.
Surat pernyataan memiliki banyak fungsi diantaranya sering digunakan untuk berbagai keperluan, baik di dunia kerja ataupun keperluan perjanjian lainnya. Agar kamu bisa membuat sebuah pernyataan yang baik dan benar kami akan mengulas berbagai hal tentang surat pernyataan secara mendetail.
ARTI SURAT PERNYATAAN
Surat pernyataan merupakan sebuah surat yang dibuat dalam rangka untuk membuat keterangan tentang kesanggupan untuk melakukan sesuatu. Selain itu surat pernyataan juga biasa digunakan untuk menerangkan bahwa orang atau kelompok tersebut pernah melakukan sesuatu atau sebaliknya. Surat pernyataan biasanya dilengkapi dengan meterai enam ribu atau hanya sekedar tanda tangan biasa. Untuk surat yang bersifat resmi dan penting biasa wajib menggunakan meterai.
Surat pernyataan bisa dibuat sendiri untuk menyatakan suatu kesanggupan untuk melakukan hal tertentu, atau dibuat oleh pihak ketiga yang memberikan keadaan orang yang ada di dalam surat tersebut. Contoh surat pernyataan adalah surat keterangan berkelakuan baik, surat pengalaman kerja, surat keterangan kerja, surat keterangan tidak mampu dan lain sebagainya.
FUNGSI SURAT PERNYATAAN
Setelah tahu apa itu surat pernyataan sekarang saatnya untuk membahas tentang apa saja manfaat dari surat pernyataan. Fungsi dari surat pernyataan sangat banyak sekali seperti ketika kita hendak melamar pekerjaan maka dalam membuat surat lamaran kerja kita perlu melengkapinya dengan surat pernyataan.
Sama ketika hendak melamar jadi pegawai negeri sipil, kamu akan diminta untuk membuat surat pernyataan yang berisikan tentang penegasan semua berkas yang kamu gunakan merupakan berkas asli dan bila ditemukan pemalsuan identitas kamu akan menanggung resikonya.
Lalu, apa kegunaan atau urgensi dibuatnya surat pernyataan? Setidaknya ada tiga kegunaan dari keberadaan surat pernyataan, yakni:
- Bagi penerima surat, surat pernyataan bisa menjadi sebuah bukti tertulis yang sah di mata hukum (bila dibubui meterai) untuk meminta sebuah pertanggungjawaban apabila pihak yang ada di dalam surat tidak menepati apa yang telah menjadi kesanggupannya. Atau bila apa yang ditulis di dalam surat tidak sesuai dengan kenyataan.
- Bagi pembuat, surat pernyataan bisa digunakan sebagai penguat agar bisa diakui oleh pihak lain. Surat pernyataan ini bisa menjadi bukti tentang dirinya yang sesuai dengan apa yang ditulis di dalam surat pernyataan. Oleh karena itu bagi yang hendak melamar sebagai pegawai negeri sipil salah satu syaratnya adalah melampirkan surat pernyataan. Surat ini sebagai bentuk komitmen tertulis yang berisi tentang kesediaan untuk bekerja dan mematuhi apa yang telah menjadi keputusan institusi.
- Bagi pihak ketiga, surat pernyataan juga bisa digunakan sebagai penjamin seseorang yang disebutkan di dalam surat tersebut. surat penyataan bermanfaat sebagai alat penguat atau mengukuhkan keadaan positif atau pun negatif pihak nan ia terangkan atau dinyatakan olehnya.
CARA MEMBUAT SURAT PERNYATAAN
Membuat surat pernyataan tidaklah rumit, yang terpenting adalah kita mengetahui jenis surat apa yang akan dibuat dan bagian-bagian apa saja yang harus ada di dalam surat tersebut. Misal bila kamu akan membuat sebuah surat pernyataan resmi maka harus menggunakan kop surat dan juga meterai sedangkan untuk surat yang tidak resmi tidak perlu menggunakan kedua hal tersebut.
Biasanya pada jenis-jenis surat yang lain terdapat berbagai kata-kata yang sama yang digunakan hampir sebagian orang. Tapi pada surat pernyataan tidak ada kata-kata baku, karena surat yang dibuat menyesuaikan dengan keadaan tertentu. Agar kamu bisa membuat surat pernyataan yang baik dan benar, berikut beberapa bagian yang harus ada di dalam sebuah surat pernyataan.
NAMA ATAU JUDUL SURAT
Bagian ini biasanya berada di bagian atas surat yang posisinya berada di tengah. Judul surat biasanya berisi tentang surat pernyataan dibuat untuk apa dan ditulis dengan huruf kapital. Contohnya : SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN KERJA, SURAT PERNYATAAN KEHILANGAN.
ISI SURAT PERNYATAAN
Pada bagian isi ini menjelaskan tentang seseorang dan pernyataan untuk melakukan sesuatu. Format penulisannya sebagai berikut.
- Identitas pihak yang memberikan pernyataan
- Isi dari pernyataan, berupa kesungguhan penulis surat dalam menyatakan suatu hal yang diyakini kebenarannya
- Identitas pihak ketiga bila surat pernyaan dibuat oleh pihak lain. Bila surat dibuat sendiri maka bagian ini tidak usah di isi
EPILOG SURAT
Untuk bagian ini berisi bagian penutup yang terdiri atas:
- Nama loka dan tanggal dibuatnya surat pernyataan dibuat.
- Identitas lengkap pembuat surat, yaitu: nama terang, tanda tangan (bila diperlukan cantumkan meterai) serta keterangan lain seperti NIP atau hal lain yang menerangkan identitas si pembuat surat.
Dari penjelasan bagian-bagian surat penyataan kamu mungkin sudah ada sedikit gambaran tentang bagaimana cara membuat surat pernyataan yang baik. Tapi terkadang meskipun telah mengetahui cara membuat surat pernyataan tapi untuk membuat pertama kali masih mengalami kesulitan. Oleh karena itu kamu bisa melihat berbagai contoh surat pernyataan yang ada di bawah ini sebagai sumber referensi.
![]() |
Contoh Surat Pernyataan Resmi yang Benar |
BERBAGAI CONTOH SURAT PERNYATAAN
Di bawah ini ada berbagai jenis surat pernyataan yang bisa kamu jadikan sumber referensi dalam membuat surat pernyataan.
CONTOH SURAT PERNYATAAN BERKELAKUAN BAIK
Yang bertanda tangan di bawah ini ,Nama :Tempat dan tanggal lahir :Agama :Alamat :
dengan ini menyatakan:
- Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena melakukan suatu tindak pidana kejahatan;
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil/Anggota Tentara Nasional Indonesia/Anggota Kepolisian Negara, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
- Tidak berkedudukan sebagai Calon/Pegawai Negeri Sipil dan Calon/Anggota Tentara Nasional Indonesia atau Calon/Anggota Kepolisian Negara;
- Tidak menjadi anggota dan atau pengurus partai politik;
- Bersedia ditempatkan di wilayah tempat mendaftar;
Sanggup mengganti biaya pelaksanaan penerimaan sebesar Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima juta) rupiah, apabila :
- Dinyatakan lulus ujian tahap akhir dan telah mendaftar ulang tetapi mengundurkan diri dengan alasan apapun, atau
- Mengundurkan diri setelah bekerja di BPS, dengan masa kerja kurang dari 5 (lima) tahun.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, dan saya bersedia dituntut di muka pengadilan serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil oleh pemerintah, apabila di kemudian hari terbukti pernyataan ini tidak benar.……………………, ………………………………Yang membuat pernyataan,
MATERAIRp. 6.000,-………………………………….
SURAT KETERANGAN KERJA
Dengan Hormat,Yang bertanda-tangan di bawah ini :Nama : Hengki KristiantoJabatan : HRD Pt. Blogger IndonesiaAlamat : Jl. Jend. Ahmad Yani, Jakarta
Dengan ini menerangkan bahwa :Nama : SamsonJenis kelamin : Laki-lakiJabatan : MarketingAlamat : Jl. Muara Angke, Jakarta
Adalah benar merupakan karyawan yang bekerja di perusahaan Pt. Blogger Indonesia mulai dari tanggal 08 Agustus 2013 hingga saat ini.Demikian surat keterangan kerja ini dibuat agar dapat dipergunakan dengan semestinya, Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.Jakarta, 09 Agustus 2014Hormat Kami,
Hengki KristiantoPersonalia
CONTOH SURAT PERNYATAAN KESANGGUPAN KERJA
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :Nama : Adi AdityaJenis Kelamin : Laki-lakiTempat / Tgl. Lahir : Bandung, 10 April 1981No. KTP : 0000 xxxx xxxx xxxxAlamat : Jl. Buah Batu No. 10 Bandung
Dengan ini menyatakan sanggup untuk diposisikan sebagai staff manajemen PT. Logam Mulia. dan melepaskan jabatan sebelumnya, yaitu sebagai staff marketing.Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dan atas kemauan saya sendiri tanpa ada paksaan dari pihak manapun.Bandung, 11 Maret 2014Pembuat pernyataanTTD + METERAIAdi Aditya
CONTOH SURAT PERNYATAAN DIRI
Yang bertanda tangan di bawah ini ,Nama : Reza HerlambangTempat dan tanggal lahir : Semarang, 10 Juni 1981Agama : IslamAlamat : Jl. Mas ganteng No 02 Semarang
Dengan ini menyatakan :
- Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang telah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena melakukan suatu tindak pidana kejahatan
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil/Anggota Tentara Nasional Indonesia/Anggota Kepolisian Negara, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
- Tidak berkedudukan sebagai Calon/Pegawai Negeri Sipil dan Calon/Anggota Tentara Nasional Indonesia atau Calon/Anggota Kepolisian Negara
- Tidak menjadi anggota dan atau pengurus partai politik
- Bersedia ditempatkan di wilayah tempat mendaftar
- Sanggup mengganti biaya pelaksanaan penerimaan sebesar Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima juta rupiah), apabila :
Dinyatakan lulus ujian tahap akhir dan telah mendaftar ulang tetapi mengundurkan diri dengan alasan apapun, atau Mengundurkan diri setelah bekerja di BPS, dengan masa kerja kurang dari 5 (lima) tahun.Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, dan saya bersedia dituntut di depan pengadilan serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil oleh pemerintah, apabila kemudian hari terbukti pernyataan ini tidak benar.Yang membuat pernyataan,METERAI
Surat Pernyataan perusahaan kepada calon pegawainya
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN
Universitas Andalas
KANTOR PUSAT TATA USAHA, LIMAU MANIS PADANG - 25163
Telp/PABX : 71181,71175,71086,71087,71699 Fax.71085
http : www.unand.ac.id e-mail : rektorat@unand.ac.id
..................................................................................................................
SURAT PERNYATAAN RENCANA PENEMPATAN
Nomor :
Yang bertanda tangan di bawah ini :
N a m a : Drs. Imrizal, MM
N I P : 196303071985031009
Jabatan : Kepala Biro Umum dan Sumber Daya
Unit Organisasi : Biro Umum dan Sumber Daya
Instansi : Universitas Andalas
Dengan ini menyatakan bahwa Saudara :
N a m a :
Tempat/Tanggal Lahir :
Pendidikan/Jurusan :
Alamat :
Akan kami tempatkan pada unit kerja teknis __________________ Universitas Andalas sebagai Tenaga Dosen di lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Demikian surat pernyataan ini dibuat dengan sesungguhnya dan sebenar-benarnya untuk dapat digunakan sebagaimana mestinya.
Padang, .... ........................... 2012
Kepala Biro Umum dan Sumber Daya
Universitas Andalas
Drs. Imrizal, MM
NIP. 196303071985031009
Surat Pernyataan tidak terikat kontrak
SURAT PERNYATAAN TIDAK SEDANG TERIKAT KONTRAK
Yang bertandatangan dibawah ini:
N a m a : ..................................................
Tempat tanggal lahir : ..................................................
Jenis kelamin : ..................................................
Pendidikan : ...................................................
Alamat : ..................................................
Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya bahwa sampai saat ini saya tidak terikat kontrak / ikatan kerja, baik dengan Intansi Pemerintah maupun Swasta.
N a m a : ..................................................
Tempat tanggal lahir : ..................................................
Jenis kelamin : ..................................................
Pendidikan : ...................................................
Alamat : ..................................................
Dengan ini menyatakan dengan sesungguhnya bahwa sampai saat ini saya tidak terikat kontrak / ikatan kerja, baik dengan Intansi Pemerintah maupun Swasta.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya dan apabila dikemudian hari terbukti pernyataan saya ini tidak benar, maka saya bersedia dituntut dimuka pengadilan serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil oleh Pemerintah.
Punggur, .... ......................... 2015
Yang membuat pernyataan,
...........................................
Catatan :
Harus ditulis tangan sendiri, menggunakan huruf kapital dan tinta hitam
Harus ditulis tangan sendiri, menggunakan huruf kapital dan tinta hitam
Surat Pernyataan tidak terikat kerja
SURAT PERNYATAAN
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : ....................................................
Tempat dan tanggal lahir : .....................................................
Agama : ......................................................
Alamat : .......................................................
Menyatakan dengan sesungguhnya, bahwa saya tidak sedang terikat wajib kerja dengan instansi/perguruan tinggi lain.
Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya, dan saya bersedia dituntut di muka pengadilan serta bersedia menerima segala tindakan yang diambil oleh Pemerintah, apabila dikemudian hari terbukti pernyataan saya ini tidak benar.
.........., ................................ 2009
Yang membuat pernyataan,
materai Rp. 6000,-
.....................................
Surat pernyataan untuk CPNS
PERNYATAAN
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
N a m a : __________________________________
Tempat/Tgl lahir : __________________________________
Pendidikan Terakhir : _______________________________
Alamat : _________________________________
Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa apabila saya diterima menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Dosen ITB, saya bersedia mengikuti ketentuan yang berlaku di ITB.
Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya untuk digunakan sebagaimana mestinya.
Bandung, ..... ............................ 2009
Yang membuat pernyataan,
Meterai Rp. 6000,-
(____________________________)
Sekian sudah saya informasikan mengenai Contoh Surat Pernyataan ini semoga dengan adanya informasi ini bisa di terima baik oleh anda, dan selain itu semoga artikel ini menjadi manfaat besar bagi anda sekian dan terima kasih.
Berikut Beberapa Contoh Surat Pernyataan
- surat pernyataan
- surat pernyataan kesanggupan
- surat pernyataan hutang
- surat pernyataan kerja
- surat pernyataan belum menikah
- surat pernyataan cerai
- surat pernyataan jual beli tanah
- surat pernyataan kesalahan
- surat pernyataan pengunduran diri
- surat pernyataan ahli waris
0 komentar:
Post a Comment